Manfaat dan Gerakan Senam Kegel untuk Pria dan Wanita.

Manfaat dan gerakan senam kegel seringkali ditanyakan oleh semua orang, baik pria ataupun wanita. Namun bagi seseorang yang tidak tahu apa itu sebenarnya senam kegel? Daripada penasaran, lebih baik simak saja ulasan berikut ini.


Selalu sehat dan bugar dalam setiap harinya merupakan harapan bagi setiap orang. Karena memiliki tubuh sehat tentu saja dapat memudahkan kita dalam melakukan berbagai macam aktivitas. Selain dengan mengonsumsi makanan sehat, tips mudah mendapatkan tubuh sehat dan bugar adalah dengan berolahraga. Berolahraga sendiri pun ada beberapa macam, mulai dari berenang, jogging, fitnes, senam dan masih banyak lagi.

Nah kali ini akan membahas mengenai senam. Jika membicarakan tentang salah satu bidang olahraga ini tentu saja tidak ada habisnya, sebab senampun ada beberapa macam seperti senam aerobik hingga senam kegel. Setiap orang pastinya sudah mengetahui apa itu senam aerobik, lalu bagaimana dengan senam kegel?  Berbeda dengan senam aerobik yang bermanfaat untuk menurunkan berat badan dan menjaga kesehatan jantung, senam yang dicetuskan oleh dr. Arnold Kegel pada tahun 1945 ini diperuntukkan bagi wanita yang susah menahan buang air kecil.

Namun seiring dengan berjalannya waktu, gerakan senam yang ditujukan untuk mengencangkan otot panggul bawah. Aktivitas yang satu ini sangatlah bermanfaat untuk mengencangkan otot di bawah rahim, kantong kemih dan juga usus besar. Untuk lebih jelasnya mengenai manfaat dan gerakan dasar senam kegel, simak ulasan di bawah ini.gerakan senam kegel

Inilah Manfaat dan Gerakan Senam Kegel yang Tepat

Seperti yang kita ketahui, kelebihan berat badan, penuaan, persalinan dan operasi dapat menurunkan fungsi serta kekuatan otot panggul bawah. Nah untuk memperbaiki kondisi tersebut Anda bisa melakukan latihan senam kegel. Secara umum, ada beberapa manfaat senam kegel dan salah satu diantaranya pun sudah dijelaskan di atas. Beberapa manfaat lainnya antara lain untuk:

Membantu seseorang mengontrol otot untuk buang air

Tak sedikit orang yang tidak sengaja mengeluarkan urine atau air seni saat mereka bersin, tertawa ataupun batuk. Jika tidak segera diatasi tentu saja hal ini akan semakin parah dan tentunya cukup menganggu Anda ketika sedang berada di depan publik. Nah untuk mengatasinya Anda bisa melakukan senam kegel.

Melancarkan Proses Persalinan

Apakah Anda sebentar lagi akan melahirkan? Jika iya, mulailah untuk melakukan senam kegel. Senam kegel yang Anda lakukan dapat membuat otot panggul lebih elastis, sehingga dapat memudahkan Anda dalam membuka jalan lahir untuk si kecil dan mencegah episiotomi. Setelah persalinan pun Anda tetap disarankan untuk melakukan senam ini.

Mengatasi Masalah Melemahnya Otot yang Mengontrol BAB

Selain dapat membantu seseorang mengontrol otot untuk buang air kecil, senam ini juga sangat baik untuk mengatasi lemahnya otot yang mengontrol BAB.

Nah itulah beberapa manfaat dari senam kegel. Lantas bagaimana cara melakukan senam kegel yang benar dan tepat? Berikut ulasannya.


  • Sebenarnya gerakan senam kegel tidak membutuhkan tahapan ataupun instruksi yang rumit seperti senam aerobik. Sebagai langkah awal melakukan senam kegel, Anda bisa melakukannya sambil berbaring. Sedangkan untuk tahapannya, perhatikan ulasan di bawah ini.
  • Pastikan Anda berbaring dengan rileks lalu coba hentikan keluarnya urine ketika Anda ingin buang air kecil. Otot yang menahan air seni itulah yang disebut sebagai otot panggul bawah. Lalu kencangkan otot panggul bawah Anda dan tahan hingga 5 detik, kemudian lepaskan.
  • Ulangi gerakan tersebut hingga 4 sampai 5 kali. Kemudian tingkatkan durasi dari 5 ke 10 detik. Saat mengencangkan otot panggul bawah, hindari mengencangkan otot perut, bokong dan paha. Pastikan Anda tetap bernapas dengan bebas dan rileks. Itulah gerakan dari senam kegel yang bisa Anda lakukan. Cukup mudah kan?
  • Selain berbaring, senam kegel juga bisa dilakukan dengan berdiri dan bahkan  ketika Anda duduk mengetik atau saat dalam perjalanan. Tanpa memerlukan media serta baju khusus membuat senam kegel sering diterapkan para pria dan wanita.


Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, ulangi gerakan tersebut tiga kali sehari dengan pengulangan setidaknya 3 x 10 kali. Meskipun memiliki gerakan menahan urine, namun sebaiknya hindari untuk melakukan menahan kencing yang sesungguhnya. Sebab hal ini dapat melemahkan otot panggul serta berisiko mengidap infeksi saluran kencing.

Sama seperti olahraga lainnya, manfaat dari senam kegel pun tidak bisa didapat secara instan. Umumnya Anda akan merasakan manfaat senam kegel setelah 4 hingga 6 minggu latihan. Oleh karena itu, pastikan Anda selalu melakukan senam kegel secara rutin dan teratur untuk bisa mendapatkan manfaatnya. Jika tidak merasakan perubahan apapun setelah melakukan senam kegel berbulan-bulan, sebaiknya Anda segera periksakan diri ke dokter.

Nah itulah beberapa manfaat dan gerakan senam kegel bagi pria dan wanita.